Mungkin beberapa dari Anda banyak yang kerap bertanya, apakah ponsel dan smartphone berbeda ataukah sama? Dan jawabannya ialah berbeda. Lalu apa yang membedakan ponsel dengan smartphone?
Pada dasarnya ponsel ialah perangkat untuk komunikasi, dimana didalamnya terjaring komunikasi nirkabel melalui gelombang radio atau transmisi satelit. Pada umumnya ponsel hanya memiliki fungsi komunikasi mulai dari telepon hingga SMS. Ponsel awalnya belum memiliki kemampuan untuk browsing maupun email.
Meningkatkan kebutuhan akan internet dan email nyatanya memunculkan perangkat lainnya yaitu PDA (Personal Digital Assistant). Perangkat ini menggabungkan fungsi ponsel yaitu komunikasi dengan fungsi lainnya mulai dari pengiriman fax, browser, hingga email.
Berkembangnya PDA akhirnya menjadi ujung tombak kemunculan dari smartphone. Smartphone menggabungkan fungsi ponsel dan PDA ke dalam perangkatnya. Smartphone juga kerap disinggung sebagai komputer genggam, alias komputer yang bisa dibawa kemana saja. Anda bisa melakukan kegiatan yang biasa dilakukan di komputer melalui smartphone, diantaranya browsing, email, dan berbagai jaringan komunikasi lainnya.
Selaku penggemar smartphone murah saya kadang suka bingung mana yang terbaik buat saya. Di satu sisi banyak banget toko online yang jual hp murah, dan yang jadi paling pas buat saya yang mana? apakah yang jualannya dekat dengan rumah atau milih yg jualannya lebih murah?
BalasHapus