on Leave a Comment

Cara ini Bantu Laptop Gamingmu Agar Memiliki Perfoma Sempurna




Para gamers saat ini memilih untuk menggunakan laptop sebagai sarana bermainnya. Pasalnya sppesifikasi laptop saat ini juga sudah mampu untuk difungsikan sebagai sarana bermain. Meski begitu, Anda juga tetap harus menjaganya dengan baik, dengan begitu performa laptop gaming pun akan tetap baik. Beberapa langkah ini dapat Anda lakukan jika ingin performa laptop tetap baik:

1. Gunakan di Alas yang Datar 
Jika kamu memahami kerja laptop, kamu tentu paham jika laptop sebaiknya digunakan di alas yang datar. Pasalnya, saat kamu menggunakan laptop diatas bantal atau alas lainnya yang tak datar, kipas mesin pengatur suhu laptop tak akan berfungsi dengan baik. Kondisi tersebut tentu akan berdampak buruk pada performa laptopmu. 

2. Hindari Penggunaan Saat Mesin Panas
Kamu tentu dapat merasakan jika kondisi laptopmu memanas. Ya, kondisi tersebut tentu bukanlah hal yang wajar. Karena itulah, kamu lebih baik menghindari penggunaan laptop saat sedang kondisi panas. Itu justru akan memperburuk kondisinya. 

3. Jaga Kebersihan Laptop 
Tak hanya membersihkan apa yang tampak dari luar, laptop yang memiliki banyak lubang kecil tentu harus menjadi perhatianmu pula. Pasalnya, debu dan kotoran bisa mengendap dan membawa dampak buruk bagi performa laptopmu. Jadi, tetaplah jaga kebersihan laptopmu. 

Ketiga langkah tersebut tentu hanya langkah kecil yang bisa kamu lakukan, meski begitu jika langkah-langkah tersebut tak kamu lakukan. Hal tersebut tentu dapat memperburuk performa laptopmu. 

0 komentar:

Posting Komentar

SEO Bounche. Diberdayakan oleh Blogger.